Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Viral! Toyota Calya Enggak Kasih Ruang untuk Ambulans Melintas, Padahal Sudah Nyalakan Sirine

Ruditya Yogi Wardana - Jumat, 3 Juli 2020 | 13:40 WIB
Tangkapan layar video Toyota Calya tak berikan jalan untuk ambulns.
Instagram @dashcam_owners_indonesia
Tangkapan layar video Toyota Calya tak berikan jalan untuk ambulns.

GridOto.com - Ambluans merupakan salah satu kendaraan yang harus diprioritaskan di jalan.

Apalagi kalau sirene sudah dinyalakan yang tandanya Ambulans sedang dalam perjalanan mengangkut atau menjemput pasien.

Makanya kendaraan lain wajib memberikan ruang yang cukup agar ambulans bisa melintas.

Tetapi ada saja oknum pengendara yang acuh, malah sengaja tidak memberikan ruang agar kendaraan prioritas tersebut bisa melintas.

Baca Juga: Viral Mercedes-Benz C 300 Tak Kasih Jalan Ambulans, Pengemudinya Malah Acungkan Jari Tengah, Warganet Geram

Seperti pada sebuah unggahan di akun Instagram @dashcam_owners_indonesia pada 2 Juli 2020, yang memperlihatkan sebuah Toyota Calya yang tak memberikan ruang agar ambulans bisa mendahuluinya.

"Mengenai pasal 134 nomor 22 tahun 2009 tentang kendaraan prioritas,mohon kepada bapa bapa ibu ibu yang lagi mengendarai baik sepeda motor/mobil, jika ada mobil emergency seperti damkar dan ambulan lebih baik menepi sebentar," tulis akun Instagram @dashcam_owners_indonesia.

Video yang sudah ditonton 37.841 orang tersebut direkam dari dua sudut pandang, yaitu ambulans dan pengendara motor di belakangnya.

Terlihat Toyota Calya berwarna putih tersebut seperti tak mau didahului bahkan ikut menambah kecepatannya saat ambulans akan menyalipnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Masih Jadi Idola, Harga Toyota Kijang Innova Reborn November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa