GridOto.com - Ducati mengumumkan unit pertama Superleggera V4 edisi terbatas rampung dirakit di pabrik Borgo Panigale, Italia pada Rabu (17/6/2020).
Tak berselang lama, Ducati Motor Holding resmi melakukan pengiriman pertama Superleggera V4 dari 500 unit yang akan diproduksi ke konsumen.
Melansir dari Indianautosblog.com, orang pertama di dunia yang beruntung memiliki Ducati Superleggera V4 edisi terbatas ini adalah pembalap asal Belgia, Filip Van Schil.
Baca Juga: Unit Pertama New Ducati Superleggera V4 Akhirnya Muncul, Begini Proses Perakitannya
Chief Executive Officer (CEO) Ducati, Claudio Domenicali, secara pribadi menyerahkan kunci Superleggera V4 ke Filip Van Schil.
Ducatista (sebutan penggemar Ducati) itu menerima undangan dari Claudio untuk melihat langsung moge tersebut di Borgo, Panigale, Italia.
Ia juga mendapat kesempatan untuk mengunjungi museum perusahaan, Centro Stile Ducati dan Departemen Balap.
Diketahui Filip sudah menjadi Ducatista sejak lama, bahkan disebutkan ia mempunyai sembilan Ducati.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | GridOto.com,Indianautosblog.com |
KOMENTAR