GridOto.com - Pabrikan mobil listrik asal Amerika, Lucid Motors mengklaim bahwa salah satu mobil buatannya merupakan sedan listrik mewah yang paling aerodinamis.
Mobil tersebut adalah Lucid Air yang sebenarnya saat ini belum memasuki produksi massal.
Melansir Carscoops.com, itu berkat desain mobil ini yang slippery atau bisa disebut juga memiliki permukaan mulus minim hambatan.
Hal ini membuat udara begitu mudah melewatinya dan menghasilkan nilai drag coefficient atau coefficient of drag (cd) dari prototipe Lucid Air yang hanya 0,21.
Baca Juga: Mobil Listrik Porsche Taycan Versi RWD Resmi Meluncur di China, Mahal Mana Sama yang AWD?
Perlu diketahui, drag coefficient menyatakan nilai hambatan aliran dari suatu benda.
Jadi semakin kecil cd aerodinamika sebuah mobil maka nilai hambatan aliran udaranya semakin kecil.
Jean-Charles Monnet, Lead Aerodynamicist dari Lucid Motors mengaku, pihaknya mengaplikasikan pembuatan bentuk dan desain dari mobil balap pada Lucid Air.
Tak bisa dipungkiri peran pimpinan desain aerodinamika Lucid Motor ini di dunia balap.
Nama Monnet sebenarnya tak asing di dunia adu kecepatan kendaraan khususnya F1.
Baca Juga: Ketua MPR RI Bamsoet Jajal Porsche Taycan Punya Raffi Ahmad, Sempat Dibawa Ngegas dan Zig-zag Lho
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | insideevs.com,Carscoops.com,Youtube.com/Lucid Motors,Lucid Motors |
KOMENTAR