GridOto.com - Walapun penjualannya tidak sebanyak motor matic, tetapi motor sport masih menjadi pilihan.
Motor sport dipilih karena memiliki beberapa keunggulan.
Salah satunya performa mesin dan bodi yang lebih gagah.
Hampir seluruh pabrikan otomotif di Tanah Air memberikan pilihan motor sport dengan kapasitas mesin 150 cc.
Baca Juga: Dealer Motor Bekas Tawarkan DP 10 Persen, Begini Persyaratannya
Bagi Anda yang ingin mempunyai varian sport, motor bekas menjadi solusi mendapatkan kendaraan impian dengan lebih mudah.
Menurut pemilik dealer Jaya Motor, Bagus Laksono di Kawasan Jelambar Jakarta Barat, terdapat beberapa motor sport yang memiliki harga di bawah Rp 15 juta.
Namun untuk umur pakai di bawah 5 tahun terdapat motor sport dari tiga merek terkenal yang bisa menjadi pilihan Anda.
"Motor Yamaha New V-Xion masih memiliki harga terjangkau, peminatnya juga masih banyak dan juga dengan Honda CBR 150," kata Bagus kepada GridOto.com Selasa (30/6/2020).
Baca Juga: Harga Motor Bekas di bawah Rp 8 Juta, Dapat Honda BeAT 110 cc
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR