GridOto.com - Modifikasi Hond BR-V Pandem satu ini sudah kami ulas lengkap bagian eksterior, dan kaki-kaki.
Fredy Lumena si empunya mobil ternyata enggak mau Low SUV ini sekadar kece luarnya, sehingga modifikasi Honda BR-V ini juga dioptimalkan bagian kabin dan audionya.
Dimulai dari audio, Fredy menggarap modifikasi Honda BR-V miliknya dengan konsep SQL yang diracik nyaman untuk harian meski agak mengorbankan kompartemen bagasi.
Baca Juga: Modifikasi Honda BR-V Gaya Street Racing Dengan Body Kit Pandem
"Terutama bagian belakang sih, ini enaknya masih bisa dipakai buat taruh barang di bagasi. Tabung airsus juga gue geser ke atas biar gampang ambil ban cadangan," terang Fredy mengurai kosmetik audio di bagasinya.
Untuk subwoofer Ground Zero dipasang ukuran 12 inci, sedangkan 2way coaxial GZCF 200 plus midrange berukuran 8 inci.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR