GridOto.com – Nissan Indonesia meluncurkan Livina dalam edisi yang terbatas bernama Livina Sporty Package.
Livina yang dibangun dari basis Livina VE ini hanya diproduksi sebanyak 100 unit untuk seluruh Indonesia.
Menariknya, di Livina Sporty Package ini terdapat fitur Arround View Monitor (AVM). Fitur ini memungkinkan pengemudi bisa memantau keadaan di sekitar mobil hanya dengan memantau layar.
Memanfaatkan empat buah kamera, seakan-akan tampilannya menyerupai bird-eye view.
Baca Juga: All New Nissan Livina Tahun 2019 Kena Recall, Unit Tahun 2020 Bagaimana?
Tapi tidak seperti AVM yang ada di X-Trail, fitur di Livina ini lebih canggih lho.
Ya, karena fitur AVM telah dilengkapi dengan animasi 3 dimensi dan juga fungsi Digital Video Recorder (DVR).
Di dalam head unit ini sudah tertanam memori untuk menyimpan data rekaman, jadi sewaktu-waktu terjadi insiden kita bisa dengan mudah mencari tahu penyebabnya lewat rekaman tersebut.
Anda pun bisa menyalin data tersebut melalui port USB yang ada di laci dasbor. Tapi pastikan ya untuk colok USB di kabel warna putih.
Untuk port USB yang hitam berfungsi untuk fungsi hiburan di head unit. Menarik kan?
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR