Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jalan Malam Naik Royal Alloy GP200S Lebih Terang dan Fokus, Ini Rahasianya

Dimas Pradopo - Kamis, 2 Juli 2020 | 17:00 WIB
Royal Alloy sorot lampunya terang banget
F Yosi OTOMOTIF
Royal Alloy sorot lampunya terang banget

GridOto.com – Kadang males riding di malam hari karena sorot lampu motor yang kurang terang, tapi hal ini tidak terjadi ketika riding bawa Royal Alloy GP200S.

Justru lampunya paling bikin terkesima saat test ride skutik yang banderolnya cukup fantastis, Rp 95 juta OTR Jakarta.

Sorot cahaya dari lampunya yang LED dan juga dilengkapi DRL, ternyata sangat terang!

Lampu Royal Alloy sudah LED dengan dua tingkat
F Yosi OTOMOTIF
Lampu Royal Alloy sudah LED dengan dua tingkat

Karakter cahayanya putih, tebal dan fokus. Ketika lampu jauh diaktifkan, sorotnya akan membantu sisi atas, jadi bukan menyala bergantian.

Benar-benar sangat membantu penglihatan saat jalan malam.

Royal Alloy speedometer tampak modern dengan ornamen klasik, nyala lampunya juga terang memudahkan visibilitas
F Yosi OTOMOTIF
Royal Alloy speedometer tampak modern dengan ornamen klasik, nyala lampunya juga terang memudahkan visibilitas

Fitur lainnya, ada spidometer mungil, tapi info utama yaitu takometer dan spidometer masih mudah dilihat dengan sekali lirik saat jalan.

Dan ternyata sorot lampu latarnya terang, jadi ketika malam spidometernya jelas banget

Info yang ditampilkan selain spidometer dan takometer, ada pula odometer, tripmeter, fuelmeter, suhu mesin dan info lampu-lampu, termasuk juga MIL dan ABS. Sayang minus jam.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa