Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Alasan Ducati Mengizinkan Dovizioso Ikut Balap Motocross Yang Menyebabkan Ia Cedera

Hendra - Senin, 29 Juni 2020 | 20:00 WIB
Andrea Dovizioso patah tulang selangka kiri
Paddock-GP.com
Andrea Dovizioso patah tulang selangka kiri

GridOto.com-  Pembalap Ducati Andrea Dovizioso mengalami patah tulang selangka saat menjalani latihan motocross di trek Monte Coralli, Faenza, Italia, Minggu (28/6).

Kejadian ini tentu membuat manajemen Ducati Team ketar-ketir.

Sebab, revisi jadwal MotoGP sudah keluar jika tak ada perubahan lagi akan berlangsung pada 19 Juli mendatang di Jerez. 

Tapi apa mau dikata, peristiwa kecelakaan ini sudah terjadi, dan pembalap Italia ini sudah mendapatkan perawatan semestinya. 

Baca Juga: Andrea Dovizioso Patah Tulang Usai Crash Motocross, Begini Kronologinya

Sebagai seorang pembalap profesional, Dovi tentu saja harus mendapatkan izin ketika akan melakukan sesuatu terutama yang berisiko tinggi. 

Dalam kegiatan ini pihak Ducati memang memberikan izin khusus kepada Dovi.

Paolo Ciabatti, Direktur Sport Ducati Corse mengatakan ada alasan kenapa pihaknya memberikan izin. 

"Ia bilang butuh latihan beneran agar tetap terjaga sensasi dan stimulus saat kompetisi. Meskipun itu kegiatan ini mengandung resiko yang tinggi, kami kasih izin khusus," kata Ciabatti.

Ciabatti juga mengatakan motocross merupakan salah satu sarana pembalap MotoGP untuk berlatih.

Pembalap seperti Valentino Rossi, Marc Marquez pun juga kerap berlatih Motocross. 

Seperti diketahui sejak akhir musim 2019 lalu pada pertengahan November di Valencia, Spanyol.

Seharusnya, musim balap 2020 berlangsung pada Maret ini, namun karena adanya pandemi, beberapa seri awal terpaksa dihilangkan.

Praktis sejak November tahun lalu hingga kini sudah lebih 7 bulan para rider tidak mengaspal. 

Tentu masuk akal apabila Dovi meminta izin untuk ikutan latihan dalam motocross ini. 

"Kami yakin cedera ini tidak terlalu serius dan tak akan mengganggu balapan yang akan digelar nanti di Jerez," tutup Ciabatti. 

Editor : Hendra
Sumber : crash.net

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa