GridOto.com - Sebuah kecelakaan terjadi pada Toyota Calya hitam di Jalan Tol Cikampek, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, Sabtu (27/6/2020).
LCGC keluaran merek berlogo tiga oval tersebut mengalami kecelakaan tunggal menabrak beton pembatas jalan.
Dari foto-foto yang diunggah Instagram @tmcpoldametro nampak bagian depan Toyota Calya berpelat nomor B 2202 TOC tersebut ambyar.
Fascia ringsek hingga menyebabkan radiator pecah.
Bahkan airnya merembes hingga ke jalan membasahi aspal.
Begitu juga ban depan jadi kempis yang diduga akibat dari insiden tersebut.
Melansir Tribunjakarta.com, Kanit Laka Satlantas Polres Metro Jakarta Timur, AKP Agus Suparyanto mengatakan mobil yang dikendarai Dody Bima Sukmawan (39) menabrak pembatas Jalan Tol Cikampek.
"Menabrak pembatas sisi kanan jalan, kejadiannya sekira pukul 03.00 WIB tadi di KM 02 Tol Cikampek," kata Agus saat dikonfirmasi di Jakarta Timur dikutip dari Tribunjakarta.com, Sabtu (27/6/2020).
Saat kejadian, Dody yang berkendara seorang diri dari arah Timur ke Barat itu diduga mengantuk sehingga tak fokus mengemudikan.
Baca Juga: Toyota Avanza di Palembang Pecah Ban, Lepas Kendali Tabrak Yamaha Mio Hingga Pengendara Tewas
Beruntung lukanya tak parah meski sempat dibawa ke RS Polri Kramat Jati karena kening kirinya sobek terdampak benturan.
"Sudah mendapat penanganan medis. Untuk kerusakan pada mobil, bagian bodi depan hancur, kaca depan pecah, spion kanan, dan kiri patah," ujarnya.
Agus mengimbau warga yang berkendara, khususnya di malam hari lebih berhati-hati agar terhindar dari kecelakaan lalu lintas.
Pasalnya kasus yang menimpa Dody sudah kerap terjadi, penyebabnya karena pengemudi di saat merasa kantuk tetap memilih berkendara.
"Sebaiknya istirahat dulu, jangan memaksakan berkendara karena membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan lain," tuturnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul "Pengemudi Diduga Ngantuk, Agya Tabrak Pembatas Jalan Tol Cikampek"
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Tribunjakarta.com,Instagram.com/tmcpoldametro |
KOMENTAR