Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bodi Kasar Honda ADV 150 Ini Dilapis Carbon Kevlar, Berapa Biayanya?

Yuka Samudera - Jumat, 26 Juni 2020 | 11:04 WIB
Bodi kasar Honda ADV 150 ini dilapis carbon kevlar, berapa biayanya?
Yuka Samudera
Bodi kasar Honda ADV 150 ini dilapis carbon kevlar, berapa biayanya?

GridOto.com - Honda ADV 150 milik Rifky Hidayata ini sukses tampil nyentrik dengan aplikasi bodi full airbrush bermotif Redbull Racing pada bagian bodi halusnya.

Tapi bukan area bodi halus itu saja yang terkena sentuhan modifikasi, bagian bodi kasar di motor ini juga diberi sentuhan spesial oleh Rifky beserta tim R3 Custom Painting.

Rifky melapis hampir keseluruhan bagian bodi kasarnya dengan lapisan carbon kevlar. Jadi tidak hanya aman, penampilan racing pun otomatis terdongkrak.

Bagian cover headlamp.
Yuka Samudera
Bagian cover headlamp.

Nah buat sobat yang juga penasaran berapa sih biaya untuk melapisi bodi-bodi kasar Honda ADV 150, ternyata Rifky mengeluarkan budget segini.

"Untuk bagian bodi kasar di Honda ADV 150 saya menghabiskan estimasi Rp 8 jutaan," tukas Rifky.

Bagian dek tengah bodi juga dilapis carbon kevlar.
Yuka Samudera
Bagian dek tengah bodi juga dilapis carbon kevlar.

Wajar saja menyentuh harga segitu, namanya juga carbon kevlar asli sob, bukan water printing alias WTP.

Bagian kokpit.
Yuka Samudera
Bagian kokpit.
"Saya pakai carbon kevlar asli mas, bukan WTP. Ada beberapa bagian yang pakai WTP tapi motifnya serat kayu, bukan carbon," ucap Rifky.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Supra Bapak Idaman Pegawai Bank Plecit, Bisa Jalan 385 Km Sekali Full Tank

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa