GridOto.com - Memperingati hari ulang tahun ke-20, Lotus resmi merilis Exige Sport 410 edisi spesial.
Agar lebih ekslusif lagi, Lotus memberikan beberapa upgrade pada Exige Sport 410 ini.
Nantinya, Exige Sport 410 akan hadir dalam beberapa warna retro yakni Chrome Orange, Laser Blue, dan Calypso Red.
Baca Juga: Terinspirasi Lotus Esprit James Bond, MINI Cooper Tampil Keren
Apabila mau warna lain juga tersedia nih Saffron Yellow, Motorsport Black dan Arctic Silver.
Kemudian akan ada aksen sirip hiu dekat roda belakang plus logo 20th sebagai identitas.
Untuk kaki-kakinya, peleknya menggunakan pelek forged sehingga material lebih padat, kuat dan ringan.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Motor1.com |
KOMENTAR