Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ada Sisa Lem Membandel pada Dashboard Mobil? Begini Solusi Jitunya

Dylan Andika - Kamis, 25 Juni 2020 | 17:00 WIB
Ilustrasi bekas lem yang menempel pada dashboard mobil
istimewa
Ilustrasi bekas lem yang menempel pada dashboard mobil

GridOto.com – Pemilik mobil seringkali menempelkan berbagai benda pada dashboard mobil, misalnya pengharum mobil, aksesori, hingga dekorasi.

Yang sering menjadi masalah ketika kita melepas benda-benda tersebut dari dashboard adalah sisa lem yang masih menempel dan sulit dihilangkan.

Nah, GridOto.com kali ini ingin berbagi tips tentang cara mudah menghilangkan bekas lem yang menempel dari dashboard mobil.

Kita hanya perlu menyiapkan air sabun dan kain lap yang agak kasar.

Ilustrasi membersihkan dashboard mobil
Dok. Otomotif
Ilustrasi membersihkan dashboard mobil

(Baca Juga: Tidak Bisa Sembarangan, Begini Cara Bersihkan Door Trim Bahan Fabric)

Cukup basuh air sabun ke bagian yang terkena lem, lalu gosok dengan kain lap.

Jika menggunakan lap dirasa kurang efektif, kita juga bisa menggunakan sikat gigi untuk menggerus sisa lem yang masih bersembunyi di pori-pori permukaan dashboard.

Jangan lupa, basuh sisa air sabun dengan air bersih dan keringkan dengan lap kering.

Di samping air sabun, cairan pembersih serbaguna atau multi-purpose cleaner juga dapat digunakan untuk membersihkan sisa lem.

Ilustrasi cairan all purpose cleaner otomotif
Istimewa
Ilustrasi cairan all purpose cleaner otomotif

(Baca Juga: Tidak Perlu Repot, Begini Cara Jitu Bersihkan Door Trim Mobil Plastik)

Cairan pembersih tersebut dapat kita temukan dengan mudah di pasaran dan dengan harga yang relatif terjangkau.

Cukup semprotkan cairan multi-purpose cleaner pada bagian yang terkena lem, lalu gosok dengan kain atau sikat.

Terakhir, lap dengan kain bersih untuk mengangkat semua sisa-sisa lem yang sudah terlepas.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Aion V Resmi Launching di GJAW 2024, Harga Enggak Sampai Rp 500 Juta

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa