Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Range Rover Vogue SE Tampil Mewah dan Elegan Kreasi Kahn Design

Luthfi Abdul Aziz - Senin, 22 Juni 2020 | 17:45 WIB
Modifikasi Range Rover Vogue SE hasil garapan Kahn design
Projectkahn
Modifikasi Range Rover Vogue SE hasil garapan Kahn design

GridOto.com - Range Rover Vogue SE keluaran tahun 2018 kali ini jadi sasaran Kahn Design untuk diubah lebih elegan dan semakin mewah

Rumah modifikasi asal Inggris tersebut fokus membedah tampilan Range Rover Vogue SE dan membungkusnya dengan warna putih metalik dengan kombinasi hitam di area pilar.

Tidak saja ganti warna baru, beberapa bagian bodi merupakan hasil custom seperti ubahan gril dan bumper yang dikemas lebih dinamis namun tetap clean.

Baca Juga: Range Rover Velar Kena Tangan Dingin Manhart, Power Tembus 600 DK

Tampilan belakang Range Rover Vogue SE hasil garapan Kahn Design
Projectkahn
Tampilan belakang Range Rover Vogue SE hasil garapan Kahn Design

Di sisi bodi juga ada sentuhan side skirts minimalis dan door moulding sebagai pemanis.

Untuk buritan juga diubah elegan senada depan, dengan bumper baru yang dilengkapi knalpot ganda di kedua sisi bumper.

Memperkuat aura luks-nya, Range Rover Vogue SE ini menanggalkan pelek aslinya ganti pelek palang baru buatan Kahn sendiri. 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bukan Pajangan, Ini 2 Manfaat Pasang Peredam di Balik Kap Mesin Mobil

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa