Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hingga Juni 2020, Daihatsu Belum Produksi Mobil untuk Pasar Domestik. Bulan Depan Bagaimana?

Naufal Shafly - Sabtu, 20 Juni 2020 | 20:05 WIB
Ilustrasi pabrik Daihatsu
Tribunnews.com
Ilustrasi pabrik Daihatsu

GridOto.com - Diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), sempat membuat sejumlah pelaku industri otomotif Tanah Air menutup sementara pabriknya.

Namun adanya aturan baru di masa PSBB transisi, beberapa produsen sudah mulai kembali mengoperasikan pabriknya dengan menerapkan protokol kesehatan.

Salah satunya PT Astra Daihatsu Motor (ADM), meskipun mereka belum akan memproduksi mobil untuk pasar domestik di Juni 2020 ini.

Baca Juga: Rapor 20 Mobil dengan Wholesales Tertinggi di Mei 2020: Mitsubishi Xpander Bungkam Toyota Avanza, Triton Mengejutkan!

Direktur Marketing ADM, Amelia Tjandra, menilai stok di jaringan dealer mereka saat ini masih berada di level aman.

"Juni sebenarnya kami hanya produksi untuk fleet order. Untuk yang sudah confirm, kami akan berkomitmen, jika stoknya tidak ada maka kami pasti akan suplai," ucap Amel saat konferensi pers virtual, Jumat (20/6/2020).

Selain untuk memenuhi pesanan fleet, Amel juga menjelaskan jika Daihatsu hanya memproduksi kendaraan untuk pasar ekspor.

Itu pun tidak bisa dilakukan dengan optimal, karena adanya aturan protokol kesehatan yang harus dijalankan.

Baca Juga: Masih Andalkan Stok di Dealer, Honda Kembali Perpanjang Masa Penutupan Pabrik

Misalnya larangan seluruh karyawan masuk bekerja secara bersamaan.

"Mulai Juli, karena masih ada protokol kesehatan PSBB, kami masih produksi dengan satu shift, dan itu juga cuma 40-50 persen, karena secara regulasi, pabrik tidak boleh semua karyawannya masuk," kata Amel.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa