GridOto.com - Produsen helm asal Italia, X-Lite baru saja meluncurkan helm full face terbarunya.
Helm terbaru X-Lite ini masuk dalam seri X-803 namun yang versi RS Ultra Carbon, lebih tinggi dibanding versi X-803 Ultra Carbon biasa.
Pasalnya pihak X-Lite mengklaim jika X-803 RS Ultra Carbon adalah helm full face yang eksklusif untuk para pengendara yang suka dengan sensai balap.
Melansir Young-machine.com, dengan adanya spoiler di belakangnya ini bisa memberikan rasa stabil saat kendaraan dipacu 100 km/jam.
Baca Juga: Lebih Aerodinamis, Helm X-Lite X-803 RS Bakal Dijual di Indonesia Tahun Depan
Selain itu terdapat ventilasi yang cukup baik untuk menyalurkan udara ke dalam helm agar pengendara tidak pengap saat memakainya.
Lubang ventilasi tersebut terdapat pada tiga tempat, mulai dagu, dahi dan bagian atas helm.
Bahkan setiap lubang ventilasi dapat disesuaikan dengan keinginan penggunanya.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Young-machine.com |
KOMENTAR