GridOto.com - Pada sistem injeksi ada komponen yang bernama fuel pump atau pompa bahan bakar.
Tugas fuel pump adalah mengalirkan bahan bakar ke injektor.
Selain mengalirkan bahan bakar, fuel pump juga memberikan tekanan di saluran bahan bakar yang sudah ditentukan.
Tekanan fuel pump ini sudah ditentukan pabrikan agar membuat bahan bakar saat disemprotkan membentuk kabut.
Tidak sedikit mobil yang mengalami tekanan fuel pump bermasalah karena kerusakan.
Baca Juga: Gejala Seperti Ini Bisa Dirasakan Saat Injektor Mesin Diesel Rusak
"Untuk fuel pump itu setiap pabrikan punya perhitungannya sendiri agar kinerja mesin bekerja sebagaimana mestinya," ucap Irfan, Mekanik bengkel X-Boost Station di Harapan Jaya, Bekasi.
"Kalau tekanan fuel pump berkurang bisa membuat masalah pada proses pembakaran," tambahnya.
Sebagai contoh, tekanan fuel pump mobil Toyota antara 315 kpa sampai 350 kpa.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR