GridOto.com - Pandemi Covid-19 berakibat pada penjualan mobil baru di Indonesia anjlok tahun ini.
Penurunan penjualan ini juga dirasakan PT Honda Prospect Motor (HPM) yang pada Mei 2020 penjualannya mobil barunya kembali merosot.
"Penjualan retail Honda di bulan Mei tercatat 1.291 unit, atau turun 30 persen dari bulan sebelumnya (April 2020)," ucap Yusak Billy, Business Innovation and Marketing & Sales Director HPM.
Sebagai informasi, di April penjualan retail Honda sebanyak 1.855 unit dan Maret 10.657 unit.
Sementara di Februari dan Januari masing-masing 11.918 unit dan 12.603 unit.
Baca Juga: Honda Masih Akan Tutup Pabriknya Hingga Pertengahan Juni 2020
Sedangkan untuk penjualan wholesales (distribusi dari pabrik ke dealer) di Mei 2020, tercatat sebanyak 101 unit.
"Untuk wholesales karena memang saat ini lini produksi belum berjalan dan kami masih terus menjaga stok dealer dan menyesuaikan dengan permintaan pasar," imbuhnya.
Menurut pria yang akrab disapa Billy ini penjualan bisa mulai membaik di Juni 2020 karena faktor pelonggaran PSBB yang dilakukan pemerintah.
"Kondisi booking di Bulan Juni ini mulai membaik bila dibandingkan Mei karena didukung peningkatan aktivitas masyarakat dan makro ekonomi yang positif," ucap Billy.
Baca Juga: Honda Berharap Penjualan MoBaca Juga: Data Penjualan Hatchback Selama Periode April 2020: Toyota Yaris Tembus 3 Digit, Tetap Kejar-kejaran dengan Honda Jazz
Meski begitu, ia mengaku belum bisa memprediksi berapa persen kenaikan yang bisa dicapai Honda di Juni 2020.
Alasannya, situasi saat ini sangat tidak bisa diprediksi dan cenderung cepat berubah-ubah.
"Kami berharap kondisi ini akan terus meningkat di bulan-bulan mendatang," tutupnya.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR