Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wow! Mesin Copotan Lamborghini Miura 1967 Ini Dilelang dan Laku Terjual Miliaran Rupiah!

Ruditya Yogi Wardana - Jumat, 12 Juni 2020 | 21:20 WIB
Mesin bekas copotan Lamborghini Miura 1967 yang terjual di rumah lelang RM Sotheby's.
rmsothebys.com
Mesin bekas copotan Lamborghini Miura 1967 yang terjual di rumah lelang RM Sotheby's.

GridOto.com - Belum lama ini, rumah lelang RM Sotheby's melelang 94 unit mobil beserta memorabilia yang dikoleksi pembalap asal Perancis, Marcel Petitjean pada 10 Juni 2020.

Uang sebanyak 8,33 juta Dolar Amerika atau sekitar Rp 118,6 miliar terkumpul dari lelang tersebut (kurs 1 Dolar Amerika = Rp 14.243 per 12 Juni 2020).

Namun, ada satu barang yang menarik perhatian dari lelang tersebut, yaitu sebuah mesin V12 4.000 cc copotan Lamborghini Miura lansiran 1967.

Baca Juga: Pemprov Bangka Belitung Buka Lelang Kendaraan Dinas, Mulai Honda Supra sampai CR-V, Bidding Mulai Rp 11 Juta!

Dilansir dari Motorious.com, mesin copotan Lamborghini Miura ini laku terjual dengan harga 191 ribu Dolar Amerika atau sekitar Rp 2,7 miliar.

Mesin V12 bekas yang terbilang tidak murah itu terjual lengkap dengan karburator merek Weber.

Mesin bekas copotan Lamborghini Miura 1967 yang terjual di rumah lelang RM Sotheby's.
rmsothebys.com
Mesin bekas copotan Lamborghini Miura 1967 yang terjual di rumah lelang RM Sotheby's.

Kendati demikian, jantung pacu itu belum tentu bisa dihidupkan, karena perlu mendapat perbaikan, terutama pada bagian blok mesin yang rusak.

Diketahui Petitjean memiliki banyak koleksi mobil Eropa, namun Lamborghini punya tempat spesial bagi dirinya.

Baca Juga: Lelang Gesits Bertanda Tangan Jokowi Diulang, Kini Berhasil Ditebus Rp 2,55 Miliar Oleh Anak Pengusaha Terkenal

Hal itu dikarenakan Petitjean punya delapan unit Lamborghini, seperti Countach, Diablo, Espada, Urraco, Miura serta model Jarama, Jalpa, dan Islero yang terbilang cukup langka di jajaran koleksinya.

Mesin bekas copotan Lamborghini Miura 1967 yang terjual di rumah lelang RM Sotheby's.
Mesin bekas copotan Lamborghini Miura 1967 yang terjual di rumah lelang RM Sotheby's.

Tak hanya mengkoleksi mobil saja, pembalap Perancis ini juga punya replika sasis untuk Lamborghini Countach dan beberapa memorabilia dari pabrikan berlogo banteng itu.

Berbicara tentang Lamborghini Miura, sportscar pabrikan berlogo banteng ini diproduksi mulai 1966 hingga 1973.

Jantung pacunya menggunakan V12 4.000 cc yang bisa memuntahkan tenaga sebesar 354 dk dan torsi maksimal 367 Nm.

Baca Juga: Nikita Mirzani Bakal Lelang Mini John Cooper Works Cabrio Miliknya, Ternyata Segini Nih Harga Barunya

Lamborghini Miura
coys.co.uk
Lamborghini Miura

Mesin itu dikawinkan dengan girboks manual 5-percepatan yang mengalirkan tenaga ke penggerak roda belakang alias Rear-Wheel Drive (RWD).

Berbekal jantung pacu itu, Lamborghini Miura sanggup melesat dari 0-96 km/jam dalam 6,7 detik dan bisa dipacu hingga top speed 277 km/jam.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : motorious.com,carfolio.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa