GridOto.com – AC mobil tersusun atas beberapa komponen yang memiliki tugasnya masing-masing, salah satunya adalah evaporator.
Evaporator berfungsi untuk mendinginkan udara yang melewatinya dan menyalurkan kalor yang terserap dari udara tersebut ke refrigeran atau yang sering kita kenal sebagai freon.
Seperti layaknya semua komponen, seiring waktu dan pemakaian evaporator juga dapat mengalami masalah.
Yang pertama adalah tersumbat kotoran.
(Baca Juga: Inilah 4 Masalah Umum pada AC Mobil yang Perlu Kalian Ketahui)
Penumpukan kotoran pada evaporator ini jelas akan sangat mengganggu proses pendinginan udara.
Selain itu, hal ini juga dapat menyebabkan munculnya bau tidak sedap pada hembusan angin AC mobil.
Masalah lain yang biasa terjadi pada evaporator adalah kebocoran.
Kebocoran pada evaporator biasanya berkaitan dengan usia pemakaiannya.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR