Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Kijang Innova Tertusuk Pembatas Jalan Sampai Tembus Kabin di Tol Sumo, Satu Penumpang Meninggal Dunia

Naufal Nur Aziz Effendi - Selasa, 9 Juni 2020 | 17:32 WIB
Kondisi Toyota Kijang Innova yang mengalami kecelakaan di Tol Surabaya-Mojokerto, pembatas jalan menancap di mobil hingga tembus ke kabin
TribunJatim.com/ Istimewa
Kondisi Toyota Kijang Innova yang mengalami kecelakaan di Tol Surabaya-Mojokerto, pembatas jalan menancap di mobil hingga tembus ke kabin

GridOto.com - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) KM 721+600/A, Selasa (9/6/2020).

Peristiwa itu dialami satu unit Toyota Kijang Innova bernomor L 1729 YW yang berisikan enam orang termasuk sopir.

Terlihat MPV Toyota berwarna hitam tersebut terguling di pinggir ruas tol dan tertancap pembatas jalan (guardtail).

Kuatnya benturan saat kecelakaan terjadi, besi guardtail itu sampai menancap ke bagian mesin dan mengoyak dashboard sampai menembus ruang kabin kemudi.

Baca Juga: Toyota Kijang Innova Tiba-tiba Terbakar di Ringroad Barat Kota Madiun, Apa Saja Penyebab Mobil Bisa Terbakar?

Melansir dari TribunJatim.com, Kanit PJR Jatim 3 Ditlantas Polda Jatim AKP Lamudji mengungkapkan, satu orang meninggal dunia dalam peristiwa tersebut.

Korban meninggal merupakan salah satu penumpang yang duduk di bagian tengah bangku penumpang.

"Kalau kecepatan tinggi ada benturan keras itu kan 'kocak' (bergoyang), jadi kalau ada benturan tinggi bisa lari ke depan. Saya tidak bisa menyebut jelas. Tapi yang jelas posisi (korban) di tengah," ujarnya, dikutip dari TribunJatim.com, Selasa (9/6/2020).

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa