Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Knalpot R9 H2 Series Untuk Yamaha XMAX 250, Keren Tapi Enggak 'Mberr'

Yuka Samudera - Selasa, 9 Juni 2020 | 19:37 WIB
Knalpot R9 H2 Series untuk Yamaha XMAX 250.
ARC Speed Shop
Knalpot R9 H2 Series untuk Yamaha XMAX 250.

GridOto.com - Pemilihan knalpot racing atau aftermarket di motor matik musti diperhatikan baik-baik sob.

Asal pakai knalpot, yang ada malah performa enggak nambah dan suaranya enggak karuan didengar. Mirip knalpot bobokan yang suaranya 'mberr' ketika dilepas bukaan gasnya.

Termasuk di skutik gambot bermesin besar seperti Yamaha XMAX 250 ini, salah satu referensi knalpot aftermarket yang cocok ada dari R9 H2 Series.

Tapi apa sih yang bikin knalpot buatan R9 ini spesial?

"Knalpot ini sudah full stainless mas. Jadi lumayan materialnya, engga kaya knalpot bobokan atau murahan yang bahannya tipis hehe," buka Kweedy, staff toko Arc Speed Shop.

Knalpot R9 H2 Series untuk Yamaha XMAX 250.
ARC Speed Shop
Knalpot R9 H2 Series untuk Yamaha XMAX 250.

Dan sobat juga jangan khawatir suaranya bakal 'mberr' kaya knalpot murahan.

"Suara dijamin ngebass bulat mas. Enggak bikin telinga sakit kalau dibejek gasnya. Oh iya di knalpot ini juga sudah ada db killer, jadi bisa mereduksi suara gas buangnya," tambah Kweedy.

Kelebihan lain dari knalpot R9 H2 Series ini ialah konfigurasinya yang sudah full system. Bukan slip on yang kudu motong knalpot orisinalnya sob.

"Knalpot ini sudah full system dan pemasangan plug n play saja," ucap Kweedy.

Soal harga, masih bisa dibilang masuk akal untuk motor sekelas 250 cc sob, dibawah harga knalpot impor namun dengan kualitas yang ngga kalah.

Knalpot R9 H2 Series untuk Yamaha XMAX 250.
ARC Speed Shop
Knalpot R9 H2 Series untuk Yamaha XMAX 250.

"Harga knalpot R9 H2 Series ini Rp 3 jutaan saja mas, tinggal pasang hehe," tukas Kweedy.

Silakan jadi alternatif sobat kalau ingin mengganti knalpot Yamaha XMAX 250 milik kalian!

ARC Speed Shop Jakarta, 0898-935-8807/0812-8693-7247

 

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Boleh Nggak Sih Polisi Periksa SIM dan STNK Pemotor di Warung? Ini Aturannya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa