GridOto.com - Yamaha XT550 bertampang keren berikut ini merupakan hasil garapan dari Francesco Tutino dari Fancis Von Tuto Moto Works.
Menariknya motor ini digarap selama 5 tahun oleh Francesco, namun hal itu bukan masalah bagi sang owner.
Untuk ubahan atau restorasinya dimulai dengan memperbaiki mesinnya yang sudah lama tak menyala.
Mesinnya mendapat rebuilt dan kemudian beberapa partnya seperti conrod, piston, timing chain alias rantai keteng dan beberapa part lainnya diganti baru.
Baca Juga: Yamaha XT550 Enduro Modern Era 50an, Menawan Dengan Bodi Metal
Selain itu, dipasang juga filter K&N dan exhaust system baru dengan sepasang muffler.
Kemudian untuk urusan kaki-kaki, shock belakang diupgrade menggunakan milik Yamaha YZ250F.
Garpu depan dan set pengereman pun juga menggunakan milik Yamaha YZ250F.
Lalu untuk bodywork, bagian tangki memakai punya Yamaha XT250 tahun 1980 yang dipadukan dengan jok custom.
Baca Juga: Yamaha XT600 Bergaya Scrambler Dengan Proporsi Bodi Yang Sempurna
Kemudian di bagian kokpit terpasang speedometer Daytona Velona dan indikator custom.
Untuk sisi keselamatan, lampu-lampu diupgrade menggunakan model LED seperti headlamp Koso Thunderbolt.
Sebagai finishing, motor ini diberi kelir silver-hitam dengan striping merah pada tangkinya.
Dengan segala modifikasi tadi, Yamaha XT550 ini tampil begitu resik dan menawan.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Pipeburn.com |
KOMENTAR