GridOto.com - Tujuan custom motor bisa bermacam-macam, tapi untuk Hafiz Kurnia tujuannya adalah sebagai pemanis rumah makan miliknya.
“Saya custom New MegaPro untuk dipajang di rumah makan, konsepnya urban scrambler seperti Scrambler Ducati Sixty2,” buka Hafiz.
Untuk mewujudkan keinginannya tersebut, Hafiz meminta bantuan Batakastem (BK) untuk merombak Honda New Megapro tersebut.
Proses ubahan pun diawali dengan membuatkan subframe baru berbahan pipa seamless 0,5 inci.
Baca Juga: Modifkasi Honda Mega Pro Lawas Jadi Brat Style Minimalis, Cocok Buat Riding Harian
“Itu agar bentuk rangkanya terlihat sampai belakang, sekalian dibuatkan ulang dudukan stoplamp,” ungkap Abraham Simatupang, punggawa BK.
Selanjutnya, swingarm ikut diganti dengan yang lebih panjang 5cm dan shock belakang dikonversi jadi model dualshock.
Abram sapaan Abraham juga membuat sepatbor belakang yang dipasang tinggi untuk memperkuat kesan scrambler.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR