Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

OtoJadul

Kabar Duka Dunia Balap Tanah Air, Pembalap Legendaris Sidarto SA Meninggal Dunia

Naufal Nur Aziz Effendi - Sabtu, 6 Juni 2020 | 15:47 WIB
Sidarto Sostro Atmodjo (tengah) beserta keluarga
Tabloid OTOMOTIF edisi 01/XVIII 12 Mei 2008
Sidarto Sostro Atmodjo (tengah) beserta keluarga

GridOto.com - Berita duka dari dunia balap tanah air, pembalap legendaris Sidarto Sosro Atmodjo atau dikenal dengan Sidarto SA, meninggal dunia pada Sabtu (6/6/2020) hari ini.

Almarhum menghembuskan nafas terakhirnya di RS Persahabatan Jakarta pukul 12.18 WIB dalam usia 66 tahun.

Kabar duka ini disampaikan Rally Marina yang merupakan putri dari Almarhum dalam postingan di akun Instagram pribadinya.

"Hari ini papaku pulang kepadaNya. Seribu kebaikan yang papa lakuin selama ini akan dituai dengan pahala. Semoga segala amal kebaikan Papa diterima Allah SWT," tulis Rally Marina yang juga pembalap ini dalam unggahannya.

Baca Juga: Pengurus Sirkuit Sentul Bilang Hal Ini Akan Jadi Tantangan Menggelar Ajang Balap di Fase New Normal

Dalam dunia balap Tanah Air, Sidarto Sosro Atmodjo adalah salah satu pembalap motor maupun mobil legendaris di Indonesia.

Pada artikel di Tabloid OTOMOTIF edisi 01/XVIII 12 Mei 2008, kiprah balap beliau dimulai pada tahun 1967 di ajang balap motor.

Padahal di ajang balap pertamanya itu usianya baru 14 tahun, semenjak saat itu pria kelahiran 1953 tersebut mulai aktif balapan di ajang balap motor maupun balap mobil.

Rupanya sang istri, Suzy Suzanne juga sudah malang melintang di dunia motorsport.

Editor : Hendra
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Masih Jadi Idola, Harga Toyota Kijang Innova Reborn November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa