GridOto.com - Eastern Spirit Garage (ESG) dikenal sebagai salah satu bengkel yang mengutamakan kualitas di setiap garapannya.
Salah satu contoh ialah BMW R80 cafe racer yang punya segudang detail istimewa ini.
Dari tampilan, motor ini punya bodywork custom dari ujung depan hingga belakang. Plus fairing besar yang seksi dan dibuat mudah untuk dilepas-pasang.
Bagian jok pun dibuatkan dua jenis sekaligus, sehingga ketika fairing dan joknya diganti tampilannya berubah jadi brat cafe.
Baca Juga: BMW R100RT Jadi Makin Tampan, Part-partnya Hasil 3D Printing
Bodywork tersebut berbahan aluminium dan dibuat raw finish sehingga tampilan kian menarik.
Di bagian depan setang clip-on terpasang pada garpu depan milik Suzuki GSX-R1000. Lengkap dengan kaliper yang kini mengapit cakram Honda CBR1000RR Fireblade.
Untuk suspensi belakang menggunakan produk YSS yang menghubungkan swing arm monolever dan subframe custom.
Kedua roda tetap menggunakan bawaan asli namun sekarang diberi kelir emas.
Baca Juga: BMW K1100LT Tampil Garang Setelah Dicustom Jadi Scrambler Ramping
Kemudian untuk sektor mesin, mesinnya mendapat overhaul dan mendapat part-part baru.
Seperti karburator Mikuni, exhaust system custom, hingga sistem kelistrikan baru.
Lalu mesinnya pun diberi kelir hitam yang membuat bagian mesinnya terlihat lebih rapi.
Hasilnya, BMW R80 ini menjadi sebuah cafe racer yang menawan dengan detail-detail istimewa.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikeexif.com |
KOMENTAR