Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang Bracket Top Box Givi di Yamaha All New NMAX, Begini Tahapannya

Muhammad Farhan - Senin, 8 Juni 2020 | 10:27 WIB
Bracket box GIVI original untuk Yamaha All New NMAX 155.
Ihsan Motoshop
Bracket box GIVI original untuk Yamaha All New NMAX 155.

GridOto.comCara pasang bracket top box keluaran Givi di matic Yamaha All New NMAX ternyata mudah, begini tahapannya.

Meskipun berlabel merek asal Italia, bracket Givi Yamaha All New NMAX ini merupakan produksi lokal yang sudah dibuat agar plug and play.

Untuk merakit bracket di area behel motor, peralatannya pun terbilang simpel dan bisa kalian lakukan sendiri di rumah.

“Pemasangan bracket top box menggunakan dudukan yang sama dengan behel belakang, sehingga terpasang berdampingan tanpa perlu ada yang diubah,” jawab Imam Subari, Marketing Manager PT. Givi Indonesia.

Baca Juga: Mesin Motor Bore Up Masih Pakai Busi Standar, Ini Yang Akan Terjadi

Sebelum bracket bisa dipasang, pertama perlu melepas 4 baut pengikat behel belakang menggunakan kunci T12.

Jika sudah terlepas, selanjutnya pasang bracket top box dan behel kembali pakai baut L10 yang sudah disediakan dalam paket.

Pasangnya di dudukan baut behel original.
Ihsan Motoshop
Pasangnya di dudukan baut behel original.

Baut pengganti ini punya ukuran lebih panjang dari baut standar agar bracket boks dan behel belakang bisa terpasang dengan kuat.

Kalau sudah, berikutnya pasang baut L yang letaknya ditengah bracket yang berfungsi mengikat bracket top box dengan behel di motor.  

Baca Juga: Muncul Tanda Seperti Ini, Berarti Injektor Motor Kalian Harus Diganti

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa