Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Manhart Pecut Jantung Pacu BMW X5 M Hingga Semburkan Tenaga 717 DK

Luthfi Abdul Aziz - Sabtu, 6 Juni 2020 | 10:10 WIB
Modifikasi BMW X5 M hasil racikan Manhart
Manhart-performance
Modifikasi BMW X5 M hasil racikan Manhart

GridOto.com - BMW X5 M boleh saja diposisikan sebagai flagshipnya X5 dengan bodi lebih aerodinamis dan bertenaga.

Meski begitu kebesaran nama M tidak menyurutkan Manhart untuk memodifikasi BMW X5 M ini dengan fokus utama meningkatkan performa.

Upgrade performa Manhart lewat paket MHX5, diklaim mampu melecut tenaga BMW X5 M hingga mampu memuntahkan 717 dk dan torsi sebesar 910 Nm.

Baca Juga: Range Rover Velar Kena Tangan Dingin Manhart, Power Tembus 600 DK

Modifikasi BMW X5 M hasil racikan Manhart
Manhart-performance
Modifikasi BMW X5 M hasil racikan Manhart

Tenaga tersebut dihasilkan dari mesin V8 berkapasitas 4.395 cc dengan sederet pembaruan mulai intake udara, turbocharger, exhaust system dan ECU.

Bukan semata mengupgrade tenaga, Manhart juga memberi personalisasi tambahan pada baju luar SUV premium BMW ini.

Mulai dari kelir dibalur warna hitam yang mereka sebut Shappire Black Metalic tanpa adanya decal stripe ciri khas dari Manhart.

Selain itu, X5 M ini dilengkapi dengan body kit mulai dari splitter depan dan diffuser berbahan serat karbon.

Sebagai pelengkap tampilannya, ada pelek Manhart Concave One ukuran 23 inci yang dibalut ban berprofil tipis.

Modifikasi BMW X5 M hasil racikan Manhart
Manhart-performance
Modifikasi BMW X5 M hasil racikan Manhart

Baca Juga: Manhart Sukses Bedah BMW M8 Tambah Galak, Powernya Tembus 823 DK

Sementara itu, interior hanya mendapatkan sedikit perubahan seperti menambahkan pelapis kulit Merino berwarna beige dengan Alcantara warna hitam.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa