GridOto.com - Pohon-pohon besar yang terletak di pinggir jalan raya memang kerap ditebang dengan alasan tertentu.
Misalnya, karena membahayakan pengguna jalan atau bangunan yang berada di bawah pohon.
Dalam proses penebangannya, biasanya petugas terkait akan memanfaatkan truk crane.
Baru-baru ini viral di media sosial, video truk crane terjungkir lantaran tak kuat mengangkat potongan pohon.
Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Sedayu, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang pada Selasa (2/6/2020).
Dalam video yang diunggah akun Facebook @Hamiem Alambara, terlihat truk crane berwarna oranye dan kuning mencoba mengangkat potongan pohon berukuran besar.
Tampak ranting pohon sudah ditebang dan tersisa batang pohonnya.
Lokasi pohon berada di pinggir jalan dan di bawah pohon tersebut berderet sejumlah warung atau kios.
Baca Juga: Honda Vario dan Astrea Grand Adu Banteng di Sukoharjo, Satu Nyawa Melayang
Setelah potongan pohon mulai terangkat, tiba-tiba truk crane terjungkir.
Warga yang melihat pun teriak histeris.
Sementara dalam unggahan video lain, tampak warga berbondong-bondong membantu operator turun dari truk crane tersebut.
Dengan raut wajah tersenyum, operator berseragam itu selamat dan tak mengalami luka.
"Ora popo (baik-baik saja)," ucap operator dalam video tersebut.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Facebook/ @Hamiem Alambara |
KOMENTAR