GridOto.com - Injektor di motor injeksi termasuk part slow moving atau punya masa pakai yang panjang.
Usia pakainya bisa mencapai 50.000 km atau sekitar 5 tahun pemakaian.
Bahkan jika injektor rajin dibersihkan agar tidak terjadi penyumbatan, usia pakainya tentu bisa jauh lebih baik.
Nah, buat motor-motor yang sudah lebih dari 50.000 km pemakaian atau di atas 5 tahun wajib menyadari gejala rusaknya injektor motor.
Baca Juga: Awas! Kebiasaan dan Perilaku Seperti Ini Bisa Bikin Motor Terbakar
"Kalau injektor bermasalah biasanya langsam mulai tidak stabil karena semprotan bensin ke ruang bakar mulai bermasalah," ucap Endro Sutarno, Technical Service Division PT. Astra Honda Motor.
Tapi masalahnya gejala langsam tidak stabil ini juga bisa diakibatkan kerusakan part lain.
Seperti fuel pump, tangki tersumbat atau malah ada kerusakan di area slang fuel pump juga bisa bikin langsam atau idle motor tidak stabil.
"Makanya harus dites dengan pressure tester, kalau misal tekanannya yang bermasalah berarti yang harus dicek di area fuel pump dan slang," tambahnya.
Baca Juga: Biar Aki Enggak Soak, Begini Cara Ampuhnya Saat Memanaskan Mesin Motor
Kalau tekanannya normal baru kita urut ke injektor pakai injektor tester.
"Nanti terlihat apakah debit semprotannya berkurang dari normal atau arah semprotannya bermasalah," tambahnya.
"Jadi harus dicek di kedua area tersebut baru bisa memastikan apakah fuel pump atau injektor yang harus diganti," tutupnya.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR