GridOto.com - Tim Satgas Covid-19 Gresik bersama Honda ADV Indonesia (HAI) chapter Gresik Jawa Timur (Jatim) gelar patroli Penegakan Protokol Kesehatan (PPK) pada masa transisi menuju New Normal.
Selain menggandeng HAI chapter Gresik, Satgas Covid-19 juga menggandeng masyarakat dalam penegakkan protokol kesehatan seperti anjuran Pemprov Jatim.
Melansir Hondacommunity.net, Moh Qosim selaku Wakil Komandan Satuan Gugus Tugas Covid-19 Pemkab Gresik menyampaikan jika pihaknya memang mengajak semua elemen masyarakat dalam hal ini.
"Kita ajak semua elemen masyarakat dalam menegakkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan melakukan social distancing," paparnya.
Baca Juga: Honda ADV Indonesia Chapter Makassar Bagi-bagi Takjil dan Masker, Peduli Satgas Covid-19 di Pos PSBB
Pria yang menjabat sebagai Wakil Bupati Gresik ini juga berharap agar semua orang bisa jadi pelopor dalam penegakan protokol kesehatan di era New Normal.
"Dengan begitu kita optimis penyebaran Covid-19 di Gresik dapat diminimalisir," terangnya.
Kepala Dinas Satpol PP Kabupaten Gresik, Abu Hasan mengungkapkan sejak penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) jilid III berbagai elemen masyarakat dilibatkan.
Ia menjelaskan elemen masyarakat yang dilibatkan ini diantaranya komunitas otomotif.
"Salah satunya adalah Honda ADV Indonesia chapter Gresik yang ikut dilibatkan dalam kegiatan razia maupun patroli PSBB dan jam malam di Gresik," terangnya.
Hal tersebut mendapat sambutan baik dari Ketua Divisi Tata Tertib dan Keanggotaan Pengurus Pusat (PP) Honda ADV Indonesia, Raditya Firman Syah.
Raditya Firman Syah atau yang akrab disapa Cak Fir mengaku kegiatan ini bisa memberikan efek disiplin kepada masyarakat agar menerapkan pola hidup sehat sesuai dengan anjuran pemerintah.
"Selain itu kegiatan ini bisa menjadi sarana edukasi kepada komunitas motor khusus member Paguyuban Honda Gresik (PHOG) yang dalam hal ini diwakili Honda ADV Indonesia chapter Gresik," pungkasnya.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Hondacommunity.net |
KOMENTAR