Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Layanan SIM di Polres Bontang Kaltim Dibuka, Kuotanya Dibatasi 60 Pemohon Per Hari, Ini Jadwalnya Sob

Ruditya Yogi Wardana - Selasa, 2 Juni 2020 | 14:50 WIB
Pintu gerbang Polres Bontang dipadati warga, Selasa (2/6/2020). Tak biasanya petugas menurunkan portal hingga membuat pengendara motor bertumpuk di sisi kiri jalan
Tribunkaltim.com / Muhammad Fachri Ramadhani
Pintu gerbang Polres Bontang dipadati warga, Selasa (2/6/2020). Tak biasanya petugas menurunkan portal hingga membuat pengendara motor bertumpuk di sisi kiri jalan

GridOto.com - Setelah lebih dari dua bulan ditutup, Polres Bontang, Kalimantan Timur (Kaltim) kembali membuka pelayanan SIM untuk masyarakat mulai hari ini, Selasa (02/06/2020).

Pintu Polres Bontang dipadati oleh masyarakat yang ingin mendaftar layanan SIM.

Kapolres Bontang, AKBP Boyke Karel Wattimena melalui Kasatlantas, AKP Imam Syafi'i mengtakan, pelayanan SIM tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19.

Selain itu, jumlah pemohon juga dibatasi hanya 50 hingga 60 orang per harinya.

Baca Juga: Dibuka Hari Ini, Pelayanan SIM di Satlantas Polres Balikpapan Dibanjiri Ratusan Orang, Begini Proses Daftarnya

"Perinciannya, pelayanan SIM baru bisa 15 pemohon. Sedangkan perpanjangan (SIM) bisa sekitar 45 pemohon," ungkap AKP Imam, dilansir dari Tribunkaltim.com.

Sementara itu, sejumlah pemohon terlihat mengurungkan niatnya untuk mendaftar layanan SIM pada hari pertama ini.

"Ini mau bikin SIM. Dapat info dari keluarga hari ini (Selasa, 02/06/2020) baru buka. Tapi kata pak polisi kuota untuk hari ini penuh," keluh Andi, salah satu pemohon SIM.

Untuk diketahui, jadwal pelayanan SIM di Polres Bontang disesuaikan dengan hari kerja, yaitu Senin sampai Sabtu.

Baca Juga: Kuota Cuma 200 Pemohon Per Hari, Samsat Kebon Nanas Jakarta Timur Kebanjiran Pemohon SIM Sejak Jam 5 Pagi

Pelayanan pada hari Senin-Kamis dimulai pada jam 08.00 WITA sampai 12.00 WITA dan dilanjut pukul 13.00 WITA hingga 14.30 WITA.

Kemudian untuk hari Jumat dimulai pukul 08.00 WITA hingga 11.00 WITA dan dilanjut pada 13.30 WITA sampai 15.00 WITA.

Lalu pada hari Sabtu layanan hanya dibuka mulai pukul 08.00 WITA sampai 11.00 WITA.

Artikel ini telah tayang di Tribunkaltim.co dengan judul New Normal, Kuota Pemohon SIM Dibatasi, Warga Bertumpuk di Gerbang Polres Bontang

Editor : Fendi
Sumber : Tribunkaltim.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa