Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Jika Tak Dipertahankan Ducati, Danilo Petrucci Berpeluang Gabung Aprilia

Nur Pramudito - Selasa, 26 Mei 2020 | 17:10 WIB
Masa depan Danilo Petrucci makin tidak jelas, setelah munculnya kabar Jack Miller semakin dekat gabung ke tim pabrikan Ducati di MotoGP 2021
MotoGP.com
Masa depan Danilo Petrucci makin tidak jelas, setelah munculnya kabar Jack Miller semakin dekat gabung ke tim pabrikan Ducati di MotoGP 2021

GridOto.com - Pengamat MotoGP, Carlo Pernat, mengomentari masa depan pembalap Tim Mission Winnow Ducati, Danilo Petrucci.

Pernat menilai Petrucci punya peluang untuk bergabung ke Aprilia pada musim depan jika ingin terus melanjutkan karier di MotoGP.

Sampai saat ini, Petrucci memang belum mendapat kepastian soal masa depannya dari pihak Ducati.

Ditambah, munculnya kabar Jack Miller selangkat lagi membela tim Pabrikan Ducati di MotoGP 2021.

Baca Juga: Harga Satu Swingarm Carbon Motor MotoGP Rp 4 Miliar, Benarkah?

Dengan kondisi tersebut, Petrucci tentu saja perlu mempertimbangkan hijrah ke tim lainnya jika ingin mengamankan kariernya di MotoGP.

Pernat pun menilai salah satu opsi yang paling mungkin terjadi adalah bergabung ke Aprilia.

Sebab, Ducati dikabarkan tertarik untuk meminang kembali Andrea Iannone ke tim Pramac Racing.

Jika hal itu benar terjadi, Aprilia tentu saja harus mencari opsi pembalap baru yang tersedia.

Baca Juga: Scott Redding Sempat Benci Balapan Gara-gara Tim Aprilia MotoGP

Nama Petrucci tentu saja akan turut dipertimbangkan karena juga memiliki kemampuan yang apik dalam dunia balap motor.

Selain hijrah ke Aprilia, Pernat juga menilik opsi lainnya yang bisa diambil oleh Petrucci jika tak diperpanjang kontrak oleh Ducati.

Pernat menilai Petrucci bisa hijrah ke ajang balap WSBK, seperti yang sudah dilakukan sebelumnya.

"Petrucci bisa menggantikan Iannone di Aprilia atau bahkan pergi ke Superbike dengan kontrak yang bagus dan peluang untuk memenangkan gelar," jelas Penat dilansir GridOto.com dari Speedweek.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa