Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kepastian F1 Austria Menunggu Keputusan Akhir Mei, Helmut Marko Optimis Bisa Gelar Hingga 15 Balapan

Laili Rizqiani - Sabtu, 23 Mei 2020 | 15:30 WIB
Kepastian seri pembuka F1 Austria menunggu persetujuan dari pemerintah Austria akhir Mei 2020
grandprix.com
Kepastian seri pembuka F1 Austria menunggu persetujuan dari pemerintah Austria akhir Mei 2020

GridOto.com - Kepastian seri pembuka F1 2020 yang rencananya akan digelar di Austria akan diputuskan minggu terakhir Mei 2020.

Pihak F1 dan promotor F1 Austria telah mengajukan proposal ke pemerintah Austria dan tinggal menunggu untuk persetujuan menggelar balapan back-to-back pada awal hingga pertengahan Juli.

Dikutip dari Grandprix.com, Penasihat Tim Red Bull, Helmut Marko mengonfirmasi hal ini dalam sebuah wawancara dengan surat kabar Ostereich.

"Jawabannya harus datang dari pemerintah pada akhir Mei," ujarnya.

Baca Juga: Gagal Jadi Juara di F1 Monaco 2016, Daniel Ricciardo Dihantui Ingatan Buruk Selama 2 Tahun

Ia menambahkan jika sudah diizinkan oleh pemerintah Austria, pihaknya akan segera melakukan persiapan dan penyesuaian untuk dapat menggelar balapan dengan persyaratan keamanan selama Pandemi Covid-19.

Sementara pihak F1 menargetkan dapat menggelar 19 balapan selama sisa musim, Helmut Marko merasa cukup dengan menggelar 10-15 balapan.

"Saya bisa membayangkan bahwa kita akan memiliki sekitar 10 hingga 15 balapan, asalkan dua balapan pembuka dapat dilakukan sesuai rencana di Austria," ujar Marko penuh optimis.

Hal ini karena melihat pertimbangan beberapa negara yang diusulkan pada kalender F1 tidak memungkinkan untuk dilakukan.

Baca Juga: Presiden FIA Merasa Kritik Soal Pembatalan F1 Australia 2020 Tidak Adil

F1 Amerika misalnya yang mendapat lampu merah setelah pejabat kesehatan, Austin Dr Mark Escott mengatakan kepada surat kabar Amerika Serikat bahwa acara  besar akan menjadi "hal terakhir yang akan kita kembalikan" setelah masa pandemi ini.

"Melihat sampai akhir Desember, kami tidak memiliki indikasi bahwa kami akan dapat mengurangi risiko cukup untuk menggelar acara besar," katanya.

Menurut Marko, sudah saatnya untuk dunia kembali pada keadaan semua dengan situasi yang secara bertahap mulai membaik.

"Keselamatan dan kesehatan adalah yang paling penting, tetapi saya percaya ini saatnya untuk kembali ke kehidupan normal, dengan olahraga dan penonton," ucapnya.

Baca Juga: Gawat! GP F1 Inggris Terancam Tidak Digelar, Diganti Dengan F1 Jerman

Ia juga tidak berpikir Formula 1 akan runtuh karena adanya pembatasan global ini.

"Formula 1 akan bertahan. Orang-orang mendambakan olahraga, mereka ingin dihibur, mereka membutuhkan sensasi yang dapat ditawarkan oleh balapan Formula 1," Pungkasnya.

Editor : Hendra
Sumber : grandprix.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Viral Lampu Merah di Bandung Bikin Tua di Jalan, Simak Aturan Durasinya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa