Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Otojadul: Mobil Timor Baru, Harganya Sama Dengan Honda CBR 150 Sekarang

Rudy Hansend - Sabtu, 23 Mei 2020 | 07:54 WIB
Mobil Timor 1997
Dok.Otomotif
Mobil Timor 1997

GridOto.com – Bagi sobat yang merasakan zaman era 1990-an, pasti masih ingat ada mobil merek Timor.

Indonesia bangga karena pernah memiliki mobil nasional bernama Timor.

Timor kependekan dari Teknologi Industri Mobil Rakyat.

Timor dimaksudkan sebagai merek mobil nasional Indonesia, seperti halnya Proton di Malaysia.

Baca Juga: Harga Mazda2 Bekas Sedang Merosot Tajam, Modal Rp 80 Juta Sudah Bisa Dibawa Pulang

Awalnya, mobil merek Timor ini dibebaskan dari pajak-pajak dan bea lainnya, sehingga harganya sangat murah.

Diproduksi dan dipasarkan di Indonesia mulai pertengahan 1990-an.

Salah satu produknya, Timor S515i bermesin 1.500 cc DOHC 16 valve EFI.

Iklan mobil Timor S515i pada tahun 1997
Iklan Timor
Iklan mobil Timor S515i pada tahun 1997
Baca Juga: Modal Duit Rp 50 Jutaan, Bisa Bawa Pulang Mobil Bekas Tipe SUV Ini

Basisnya dari mobil asal Korea, Kia Sephia.

Pada iklannya bulan Oktober 1997 yang ditemukan GridOto.com di sebuah media ibu kota Jakarta, ditulis banderolnya Rp 36,4 juta off the road.

Harga segitu, hampir senilai motor Honda CBR 150 versi 2020 yang banderolnya Rp 36 jutaan.

Disebutkan Timor S515i ini memiliki fasilitas istimewa.

Baca Juga: Harga Mobil Bekas Tahun 90-an Rp 20 Jutaan, Ada Kijang Super

Honda CBR 150 Rp 36 jutaan
GridOto.com
Honda CBR 150 Rp 36 jutaan

Seperti central locking yang dilengkapi child proof door lock.

Ini memastikan pintu otomatis terkunci dari dalam untuk perlindungan bagi anak kecil.

Fasilitas lain, side impact bar yang dipasang pada setiap pintu untuk mengurangi risiko akibat benturan dari samping.

Power assisted steering yang disempurnakan dengan collapsible steering column untuk menghindari risiko luka pada bagian dada pengemudi akibat benturan dari depan.

Baca Juga: Harga Honda Stream Bekas, Cuma Rp 60 Jutaan Tipe 1.7 M/T 2002

"Sekarang harga bekasnya untuk tahun 1997 Rp 20 jutaan," ucap wawan pemilik dealer mobil bekas Kurnia Jaya Jl. Latumenten Raya No.11, Jakarta Barat, Jumat (22/5).

Wah, masih ada yang nyimpen gak ya mobil nasional ini?

   

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan, Ini Cara Yang Benar Pakai Rem Motor Saat Jalan Basah dan Licin

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa