Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mercedes-Benz Vito Garapan Vansports Sukses Dibikin Makin Ganteng

Ivan Casagrande Momot - Kamis, 21 Mei 2020 | 06:46 WIB
Mercedes-Benz Vito kreasi Vansports
formacar.com
Mercedes-Benz Vito kreasi Vansports

GridOto.com - Kami pernah mengajak Anda untuk merasakan kemewahan si mobil komersial Mercedes-Benz Vito yang dirombak kabinnya oleh Lombardi Auto Indonesia.

Mercedes-Benz Vito yang aslinya 'kosongan' itu sudah menyulap ruang penumpangannya dengan jok captain seat multifungsi, jok flat bed di baris ketiga, hingga fitur hiburan yang komplit.

Kabin mewah Mercedes-Benz Vito Tourer RSE
Lombardi
Kabin mewah Mercedes-Benz Vito Tourer RSE
Namun apakan sebuah Mercedes-Benz Vito yang bongsor hanya bisa didandani kabinnya saja. Jawabannya tentu saja tidak!

Nah jika Anda mencari cara untuk bikin tampilan berbeda pada Mercedes-Benz Vito (W447), maka kreasi Vansports (anak perusahaan Hartmann Tuning) memiliki banyak opsi untuk dipilih.

Modifikasi Mercedes-Benz Vito Vansport terfokus pada eksterior
formacar.com
Modifikasi Mercedes-Benz Vito Vansport terfokus pada eksterior
Contoh spesifik ditampilan lewat Vito bergaya nyentrik hasil kerja sama dengan dua rumah modifikasi Norwegia, Motor-Trade Trondheim dan Bilreklame AS.

Eksterior Vito ini sudah menerima body kit plastik yang disebut VP Spirit.

Fascia Mercedes-Benz Vito Vansport dilengkapi gril Panamerica, lip spoiler di bumper depan
formacar.com
Fascia Mercedes-Benz Vito Vansport dilengkapi gril Panamerica, lip spoiler di bumper depan
Body kit itu termasuk spoiler depan, bibir spoiler atap yang ramping, apron belakang, dan side skirts minimalis.

Sementara pada wajah Vito ini sudah dipasang kosmetik simpel berupa gril bergaya Panamericana bukan lagi gril dengan bilah horizontal berlapis krom.

Begitu juga dengan bodi yang seluruhnya sudah full wrapping stiker menggunakan bahan vinil menawan berwarna hijau vaillant.

Mercedes-Benz Vito sudah full wrapping stiker vinil warna hijau vaillant dan pelek 20 inci
formacar.com
Mercedes-Benz Vito sudah full wrapping stiker vinil warna hijau vaillant dan pelek 20 inci
Vansports juga menyetting tongkorngan Vito ini lebih merunduk menggunakan per sports yang lebih pendek.

Ditambah tentu saja penggantian pelek standar pabrikan yang kini mengasup model palang 5 ukuran 20-inci berkelir abu-abu gelap senada dengan warna jendela-jendelanya.

Dua lubang knalpot kembar terpasang di buritan Mercedes-Benz Vito Vansport
formacar.com
Dua lubang knalpot kembar terpasang di buritan Mercedes-Benz Vito Vansport
Sisanya hanya penggantian dual lubang knalpot kembar dalam finishing krom yang sayang tidak dijelaskan apakah turut mempengaruhi tenaga mobil ini.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Aion V Resmi Launching di GJAW 2024, Harga Enggak Sampai Rp 500 Juta

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa