GridOto.com - Toyota Corolla Twincam Liftback (AE92) pertama kali dijual di Indonesia pada Mei 1987.
Namun, Toyota Corolla Twincam Liftback yang merupakan generasi VI ini cuma dijual sampai 1990 saja.
Periode edar yang singkat ini karena desain Toyota Corolla Twincam Liftback enggak cocok dengan selera pasar warga +62 saat itu.
Desain buritan Toyota Corolla Twincam Liftback yang setengah sedan dan setengah hacthback ini dianggap aneh oleh konsumen mobil Tanah Air pada waktu itu.
Buktinya tiga varian Toyota Corolla Twincam model lainnya dengan bodi sedan saloon (1.3 SE, 1.6 SE, dan 1.6 GTi) penjualannya laris manis saat itu dan sukses menciptakan banyak penggemar fanatik di Indonesia.
Baca Juga: Cukup Pasang Recaro dan Setir Nardi, Interior Corolla Twincam Ini Makin Ciamik!
Bahkan Toyota Corolla Twincam GTi yang merupakan varian tertinggi menjadi mobil legendaris pada waktu itu.
Namun, berkat populasinya yang sangat sedikit, Toyota Corolla Twincam Liftback jadi incaran kolektor dan pehobi modifikasi.
Coba saja cari di berbagai situs jual beli mobil bekas, enggak bakal mudah menemukan Toyota Corolla Twincam Liftback yang dijual.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR