Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terungkap Nih Beb, Ternyata Ini Fungsi Pelat Kecil di Kampas Rem Mobil

Ryan Fasha - Rabu, 20 Mei 2020 | 11:00 WIB
kampas rem cakram mobil terdapat plat kecil
ryan/gridoto.com
kampas rem cakram mobil terdapat plat kecil

GridOto.com - Kampas rem cakram merupakan komponen yang bisa habis dan harus diganti jika sudah ada keausan.

Kampas rem ini akan terus menerus bergesekan jika pedal rem ditekan.

Berbeda dengan kampas rem cakram motor yang bisa mudah dilihat tingkat keausannya.

Pada mobil yang posisinya berada di dalam, cukup menyulitkan jika harus membongkar ban terlebih dahulu untuk melihat keausan kampas rem.

Tenang sob, pabrikan ternyata sudah membuat komponen kecil yang bertugas memberitahukan keausan kampas rem lho.

plat kecil pada kampas rem sebagai tanda keausan
ryan/gridoto.com
plat kecil pada kampas rem sebagai tanda keausan

Baca Juga: Wajib Tahu, Bagian Rem Mobil Ini Perlu Diberi Gemuk Agar Tidak Macet

"Untuk kausan kampas rem mobil, sebenarnya sudah diberi tanda berupa pelat tipis kecil yang ada di kampas rem tersebut," buka Didi Ahadi, Technical Service PT Toyota-Astra Motor (TAM) yang dihubungi oleh GridOto.com.

"Pelat kecil ini posisinya akan terus mendekat piringan cakram bila permukaan kampas rem semakin tipis," tambahnya.

Bila pelat tipis ini menempel pada permukaan piringan cakram, maka akan menimbulkan bunyi yang cukup mengganggu seperti besi bergesekaan.

Bunyi tersebut biasanya juga akan dirasakan oleh pengemudi.

Nah, hal ini yang akan menarik perhatian pemilik mobil untuk mengecek kampas rem.

plat pada kampas rem akan bergesekan dengan piringan cakram
ryan/gridoto.com
plat pada kampas rem akan bergesekan dengan piringan cakram

Baca Juga: Mobil Ditinggal Lama, Piringan Cakram yang Berkarat Apakah Berbahaya?

"Biasanya kalau sudah bersentuhan pelat kecil ini dan piringan cakram, sudah wajib ganti kampas rem dengan yang baru untuk menghindari kampas rem benar-benar habis," sebutnya.

Bila didiamkan, maka risiko kemampuan rem menjadi jauh berkurang akan terjadi.

Hal ini akan mempengaruhi keamanan dalam berkendara dan menambah risiko kecelakaan di jalan.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa