Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kampanye #SekarangUntukNanti Dari Suzuki Untuk Masyarakat Indonesia, Lagi Ada Program Apa Ya?

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Kamis, 14 Mei 2020 | 22:35 WIB
Ilustrasi produk mobil Suzuki
Ibnu Jundi/GridOto.com
Ilustrasi produk mobil Suzuki

GridOto.com - Menjalani bulan Ramadhan di tengah pandemi Covid-19 adalah hal baru bagi masyarakat Indonesia.

Menanggapi hal tersebut, di tahun ke 50 Suzuki berkontribusi untuk Indonesia, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengajak masyarakat untuk tetap optimistis dan semangat dengan menghadirkan kampanye #SekarangUntukNanti.

Kampanye tersebut merupakan ajakan dan harapan akan sebuah kemenangan di hari yang akan datang.

"Hal ini diadakan sebagai bagian dari upaya suzuki untuk meng-encourage orang untuk melakukan hal-hal positif yg menginspirasi agar tetap optimistis selama masa pandemi," ujar Rudiansyah, Head of PR and Digital Strategic Planning Department Strategic Planning Department PT SIS saat dikonfirmasi GridOto.com, Kamis (14/5/2020).

Baca Juga: Cara Reset Indikator Oil Change di Spidometer Suzuki GSX 150 Series

Layaknya kemenangan di hari Idul Fitri nanti, maupun kemenangan melawan pandemi Covid-19.

Kampanye #SekarangUntukNanti juga merupakan salah satu bagian dari Suzuki Hygiene Commitment atau Komitmen Higenis Suzuki, yaitu gerakan Suzuki dalam pencegahan Covid-19.

Kampanye #SekarangUntukNanti dilakukan melalui semua akun media sosial resmi Suzuki baik untuk motor maupun mobil, seperti Instagram, Facebook, dan Twitter.

Menariknya, salah satu kegiatan dalam kampanye #SekarangUntukNanti terdapat kompetisi yang bisa diikuti oleh semua warganet pengguna mobil atau motor Suzuki berbagai model, yaitu kompetisi #DiRumahBarengSuzuki.

Baca Juga: Diincar KTM Bos Suzuki Sarankan Ducati Pertahankan Andrea Dovizioso, Ini Alasannya

Dalam kompetisi #DiRumahBarengSuzuki, warganet diajak untuk menginspirasi orang lain melalui kegiatan-kegitan positif di rumah selama masa pandemi ini.

Bagi warganet pengguna mobil Suzuki, dapat mengikuti kompetisi ini dengan mengunggah foto kreatif saat beraktivitas di rumah bersama mobil Suzuki ke akun Instagram masing-masing.

Caranya dengan menyertakan tagar #DiRumahBarengSuzuki dan #SekarangUntukNanti dan mention akun Instagram Suzuki mobil @suzuki_id.

Sementara untuk warganet pengguna sepeda motor Suzuki, kompetisi ini bisa diikuti dengan cara mengunggah video kreatif berdurasi 1 menit, yang memperlihatkan kegiatan di rumah bersama sepeda motor Suzuki kesayangan.

Ilustrasi produk motor Suzuki
Aryo/GridOto.com
Ilustrasi produk motor Suzuki

Baca Juga: Modal Kampas Kopling Saudara Tua, Suzuki GSX-R150 Bisa Makin Melesat

Video kreatif harus diunggah ke akun Instagram masing-masing dengan menyertakan tagar yang sama yaitu #DiRumahBarengSuzuki dan #SekarangUntukNanti.

Kemudian mention akun Instagram Suzuki motor @suzukiindonesiamotor.

Nah, untuk batas waktu pengirimannya sampai tanggal 18 Mei 2020.

Hadiah uang tunai dan hadiah menarik lainnya untuk para pemenang dari masing-masing kompetisi.

Selain kegiatan interaktif seperti #DiRumahBarengSuzuki, kampanye #SekarangUntukNanti juga menghadirkan konten lain yang bersifat motivatif seperti audio/video Hari Raya Idul Fitri 1441 H, edukatif seperti #TanyaMekanik.

Baca Juga: Video Unik Suzuki Swift Melar 3 Baris Jadi MPV, Pakai Buritan Jazz

Dimana Suzuki akan mengemas konten-konten tips melalui audio berisi pertanyaan pilihan followers yang akan dijawab oleh mekanik Suzuki, maupun informatif.

Contohnya seperti Trivia mengenai kendaraan bermotor dan sejarah Suzuki yang selama ini mayoritas warganet belum tahu.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa