Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Bocoran Terbaru Kalender MotoGP 2020, Spanyol Bakal Gelar 7 Balapan

Nur Pramudito - Rabu, 13 Mei 2020 | 14:09 WIB
Bocoran terbaru kalender MotoGP 2020, Dorna Sports berencana menggelar 12 balapan dan 7 diantaranya akan digelar di Spanyol
twitter/@Paddock_GP
Bocoran terbaru kalender MotoGP 2020, Dorna Sports berencana menggelar 12 balapan dan 7 diantaranya akan digelar di Spanyol

GridOto.comDorna Sports rencananya akan menggelar minimal 12 seri balapan MotoGP 2020, sebagian besar akan dihelat di sirkuit-sirkuit Spanyol.

Dorna sempat mengungkapkan bahwa MotoGP musim ini kemungkinan seluruhnya akan dihelat di Eropa demi mempermudah logistik seluruh staf dan para pembalap.

CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta tinggal menunggu keluarnya izin dari pemerintah Spanyol untuk menjadi tuan rumah dua seri MotoGP pada bulan Juli mendatang.

Ezpeleta memang tak menutup kemungkinan jika balapan bisa digelar di luar Eropa pada November, meskipun hal ini dinilai akan memberatkan terutama dalam hal biaya dan logistik.

Baca Juga: Soal Kontrak Valentino Rossi dan Petronas Yamaha, Keduanya Akan Menggelar Diskusi Secara Mendalam Pekan Ini

Terlebih hampir seluruh negara kini tengah memperketat akses keluar-masuk.

Dilansir GridOto.com dari GPOne, dikabarkan bahwa Dorna Sports telah berencana menggelar 12 balapan.

Sebanyak 12 balapan tersebut nantinya disebar di empat negara Eropa, yakni Spanyol, Ceko, Austria, dan Italia.

Namun akan ada 7 seri balap yang akan dihelat di Spanyol, di antaranya dua balapan di Jerez, dua di MotorLand Aragon, dua di Valencia, dan satu di Barcelona-Catalunya.

Baca Juga: Usai Perpanjang Kontrak, Alex Rins Siap Bawa Suzuki Raih Gelar Juara Dunia MotoGP

Sementara itu, ada 5 sirkuit di luar Spanyol yang berpeluang menggelar balapan.

Ada 2 balapan di Red Bull Ring Austria, Misano di Italia yang menggelar 2 balapan, Brno di Rep. Ceko dengan 1 balapan.

Dorna tidak menutup peluang seri lain yang memungkinkan menggelar balap.

Selain itu, Dorna juga memangkas jumlah para kru dan staf lainnya hingga diperkirakaan hanya akan ada 1.300 orang yang boleh hadir.

Selain itu pemeriksaan tes Covid-19 juga akan dilakukan secara rutin.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : GPOne.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lapor Istri Dulu, Kalau Pajak Jadi Naik Harga Mobil Baru Jadi Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa