Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Honda Jazz GD3 Tampil Menawan Dengan Kabin Elegan

Luthfi Abdul Aziz - Selasa, 12 Mei 2020 | 09:50 WIB
Modifikasi Honda Jazz lansiran 2002
Carscoops
Modifikasi Honda Jazz lansiran 2002

GridOto.com - Modifikasi Honda Jazz lama ini ngotot tampil beda dengan sederet ubahan di eksterior dan interior.

Modifikasi Honda Jazz lansiran 2002 dengan kode bodi GD3 ini tampak mentereng berkelir kuning melabur fascia, sisi, atap hingga buritan.

Mulai dari depan, modifikasi Honda Jazz ini dilengkapi dengan gril jaring yang juga disemprot kuning dan bumper baru yang lebih clean plus dilengkapi lips spoiler tipis di bawahnya

Baca Juga: Inspirasi Modifikasi Honda Jazz Lama Dari K-Break Tampil Makin Sporty

Tampilan samping Honda Jazz lansiran 2002
Carscoops
Tampilan samping Honda Jazz lansiran 2002

Bergeser bagian samping Jazz ini juga ditambahkan side skirts simple sebagai pemanis beserta penggantian pelek.

Pelek standarnya ditanggalkan ganti pelek racing model palang 5 berkelir krom ukuran 17 inci dibalut ban profil tipis.

Sementara di belakang nampak seksi dihias dengan knalpot aftermarket berukuran jumbo yang tertanam di kanan bawah bumper.

Tampilan belakang Honda Jazz lansiran 2002
Carscoops
Tampilan belakang Honda Jazz lansiran 2002

Untuk melengkapi tampilannya, Honda Jazz ini dipasangkan airsus yang membuatnya bisa diset kandas mepet aspal.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa