GridOto.com - Honda SH150i jadi salah satu skutik yang sering jadi bahan modifikasi terutama di Vietnam.
Beragam modifikasi Honda SH150i di negara Vietnam Rose juga enggak pernah tanggung-tanggung dan hingga bisa terlihat istimewa.
Sebagai bukti, lihat saja Honda SH150i terbaru yang sudah mendapat cukup banyak modifikasi berikut ini.
Mulai dari bodin yang sudah mendapat kelir baru merah candy yang berpadu dengan warna hitam dan beberapa panel serat karbon.
Baca Juga: Honda CBR150R Lepas Baju, Ganti Tampang Jadi Scrambler Kekar
Lalu di bagian headlamp kini menggunakan model LED proyektor dan disekitar lampu sein diberi tambahan lampu alis.
Untuk bagian kokpit, panel instrumennya memang sudah digital dari awal namun ada tambahan handgrip Urlo serta master rem Brembo dengan tabung minyak Bonamici.
Turun ke bagian kaki-kaki yang tampak begitu jelas mendapat upgrade maksimal.
Garpu depannya kini menggunakan model upside down Ohlins copotan dari Ducati Panigale V4 yang sudah dimodifikasi.
Baca Juga: Honda Vario 150 Tambah Modis Dijejali Part Mewah Bukan Kaleng-kaleng
Lalu untuk rem depan kini sudah double disc brake dengan kaliper Brembo empat piston dan cakram floating dari Braketech.
Mengimbangi kaki depannya, shock belakang memakai brand Nitron sementara pengereman menggunakan kaliper Brembo dua piston dan cakram Braketech.
Untuk sektor mesin hanya mendapat upgrade simpel berupa pemasangan muffler LeoVince One Evo II karbon dengan leher titanium.
Hasilnya, Honda SH150i ini tampak begitu elegan, mewah dan kekar terutama kaki-kakinya.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Xedoisong.vn |
KOMENTAR