Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sampai 10 Mei, Sudah 5.417 Kendaraan Diputar Balikkan Petugas di Karawang Selama PSBB

Gayuh Satriyo Wibowo - Senin, 11 Mei 2020 | 18:41 WIB
Ilustrasi petugas memutar balikkan pengendara di Tol Jakarta-Cikampek KM 47
Kompas.com
Ilustrasi petugas memutar balikkan pengendara di Tol Jakarta-Cikampek KM 47

GridOto.com - Petugas di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, telah memutar balikkan 5.417 kendaraan selama diterapkannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Hasil tersebut merupakan akumulasi sejak Rabu (24/4) sampai dengan Minggu (10/5).

Dilansir dari Regional.kompas.com, Kasat Lantas Polres Karawang, AKP Bima Gunawan Jauharie menjelaskan kendaraan yang diminta putar balik didominasi motor dan mobil.

“Dari data yang kita catat ada sebanyak 5.417 kendaraan yang diputar balik, dengan rincian 2.398 kendaraan roda dua, 2.379 kendaraan roda empat, dan 640 kendaraan roda enam atau lebih dari arah Jabodetabek,” katanya dikutip dari Regional.kompas.com, Minggu (10/5).

Baca Juga: PSBB Surabaya Diperpanjang, Pelanggar Siap-siap Tidak Bisa Urus SIM dan SKCK

Pemeriksaan kendaraan terkait adanya PSBB ini dilaksanakan di Tol Jakarta-Cikampek KM 47 B dan di jalur arteri di perbatasan Kabupaten Karawang.

AKP Bima menjelaskan, kendaraan yang hendak melintasi check point akan diperiksa petugas meliputi kartu identitas, daerah asal, hingga pemeriksaan suhu tubuh.

Dalam penerapan PSBB, ada pembatasan jumlah penumpang kendaraan pribadi.

Untuk mobil hanya bisa ditumpangi setengah kapasitas dan motor tidak boleh berboncengan.

Baca Juga: Unik! Salah Satu Hukuman Pelanggar PSBB di Majalengka Disuruh Baca Pancasila, Kalau Benar Malah Dikasih Hadiah

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : regional.kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa