GridOto.com - Video seorang wanita dengan menaiki Hummer H3 warna merah menyebar uang kepada warga di pinggiran jalan pada masa pandemi Covid-19 viral.
Hal tersebut dilakukan di sejumlah jalan Kota Yogyakarta seperti Jalan Malioboro, Jalan Panembahan Senopati, dan Jalan Brigjen Katamso.
Dilansir dari KompasTV, perempuan tersebut bernama Yuni Astuti, istri dari Ketua Pemuda Pancasila (PP) Yogyakarta.
Yuni mengaku melakukan hal tersebut karena terinspirasi oleh orang nomor 1 di Indonesia, Presiden Joko Widodo.
“Awalnya itu saya melakukan aksi itu terinsiprasi Pak Jokowi, terus terang. Jadi tiap Pak Jokowi itu bagi sembako, warganya sangat antusias,” ujarnya dikutip dari KompasTV, Rabu (6/5).
Yuni menjelaskan aksi yang ia lakukan tersebut spontan karena ingin tahu reaksi masyarakat terhadap aksi tersebut.
Dalam video tersebut nampak banyak masyarakat yang mengerumuni Hummer H3 yang ditunggangi Yuni.
Mereka berebutan untuk meraih uang yang disebar Yuni yang keluar dari sunroof.
Bahkan ada juga warga yang sampai berguling-gulingan di aspal jalan karena memperebutkan uang tersebut.
Selain uang, dalam aksi tersebut ia Yuni mengaku sempat membagikan nomor teleponnya.
Setelah kejadian tersebut, ia mengatakan banyak warga yang menghubunginya.
"Malamnya (setelah aksi sebar uang) nomor itu penuh dengan orang-orang yang mengucapkan terima kasih," ujarnya.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Kompas TV |
KOMENTAR