Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

motor bekas

Punya Uang Rp 6 Jutaan, Sobat Bisa Dapat Skutik Bergaya Adventure Ini

Rudy Hansend - Senin, 11 Mei 2020 | 15:35 WIB
Ilustrasi motor bekas Yamaha X-Ride
GridOto.com
Ilustrasi motor bekas Yamaha X-Ride

GridOto.com - Anda mencari motor matik bekas bergaya adventure, Yamaha X-Ride bisa jadi pilihannya.

Harga baru skutik adventure itu dibanderol Rp 18.535.000 OTR Jakarta, data dari diler resmi Yamaha Abadi di Jakarta Barat.

Bukan hanya dari tampilan, Yamaha X-Ride juga punya beberapa keunggulan.

Awal keluar, Yamaha X-Ride masih menggunakan mesin berkapasitas 110 cc, dan generasi terbarunya saat ini sudah menggunakan mesin berkapasitas 125 cc.

Baca Juga: Bisnis Motor Bekas di Semarang Makin Nelangsa, Jumlah Unit yang Laku Dari Awal Ramadan Bisa Dihitung Jari

Urusan fitur, Yamaha X-Ride kini memiliki fitur Answer Back System, yang memudahkan mencari motor saat berada di parkiran.

Jika tombol pada kunci ditekan, maka lampu sein Yamaha All New X-Ride 125 akan berkedip, serta berbunyi yang memudahkan dalam mencari motor di parkiran.

Kalau harga barunya terlalu mahal, unit bekas Yamaha X-Ride bisa jadi solusi.

Dari beberapa dealer motor bekas, harga Yamaha X-Ride bekas cukup beragam.

Baca Juga: Ini Penyebab Peminat Mokas di Semarang Menurun, Dealer Beri Potongan Rp 2 Jutaan?

Semua tergantung dari kondisi Yamaha X-Ride dan kelengkapan surat-surat motor matik itu.

Terlebih jika kondisinya masih mulus dan terawat, bisa dipastikan harganya bakal di atas dari harga pasarannya.

"Untuk Yamaha X-Ride bekas tahun 2013, kami menjual Rp 6.300.000," kata Sudaryono pemilik Anugrah Motor di Jl. Latumenten Raya No. 103, Jakarta Barat, saat dihubungi GridOto.com, Senin (11/5/2020).

Untuk lebih detail, berikut daftar harga motor bekas Yamaha X-Ride yang berhasil GridOto.com rangkum:

          Tipe     Tahun         Harga
Yamaha X-Ride 110 2013 Rp  6.300.000
Yamaha X-Ride 110 2014 Rp  7.200.000
Yamaha X-Ride 110 2015 Rp  8.000.000
Yamaha X-Ride 110 2016 Rp  9.000.000
Yamaha X-Ride 125 2017 Rp 10.000.000
Yamaha X-Ride 125 2018 Rp 11.000.000
Yamaha X-Ride 125 2019 Rp 12.000.000

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bikin Kantong Kempes, Segini Biaya Ganti As Sokbreker Depan Motor Matic

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa