GridOto.com - Motor custom beraliran cafe racer memang masih digandrungi oleh beberapa penggiatnya.
Dengan mengusung konsep ala motor balap jadul, motor custom cafe racer punya sederet keunikan ini semacam kombinasi antara penggila kecepatan dan juga penampilan klasik.
Dalam membangun motor custom cafe racer, tentu ada beberapa hal yang harus diperhatikan utamanya hornet dan juga bentuk tangki.
Kedua komponen ini memang menjadi ciri khas cafe race yang membedakannya dengan motor custom lain beraliran japstyle, bobber, scrambler, ataupun chopper.
"Bagian bodi di motor cafe racer seperti tangki, jok, dan hornet, diusahakan terlihat seperti memanjang ke belakang. Makanya penggunaan tangki custom harus tepat," buka Adip, punggawa AKA Garage, Bekasi.
Baca Juga: Begini Cara Bikin Buntut Tawon Yang Proporsional di Motor Cafe Racer
"Tangki di modifikasi cafe racer itu unik, terlihat kecil, ramping, dan memanjang ke belakang. Agar mendukung posisi nunduk si pengendaranya," lanjut Adip.
Adip merekomendasikan tangki untuk cafe racer lebih baik dibuat secara handmade.
"Kalau menurut saya pribadi, tangki lebih baik dibuat handmade di builder dan workshop yang memang customer bisa ngobrol atau berkonsultasi. Nanti bisa dihitung tuh, mau seberapa panjang, tinggi, dan lebar tangkinya," ujar Adip.
"Nah khusus untuk cafe racer, disarankan juga dihitung antara jarak badan dengan setang. Biar bikin kesan nunduk tapi juga enggak menyiksa posisi si pengendaran juga," lanjut Adip.
Adip juga menjelaskan, memakai tangki custom yang sudah jadi dan dijual di beberapa toko part custom juga tidak masalah sob.
"Tangki custom yang dijual di toko-toko part custom gitu juga lumayan bagus. Asal pilih barangnya musti teliti dan tahu aliran motor yang akan dibikin apa. Kalau cafe racer, ya saran saya cari yang modelnya ramping dan memanjang," ujar Adip menjelaskan.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR