GridOto.com - Memasang steering damper pada motor sport memang berfungsi meningkatkan kestabilan saat motor melaju pada kecepatan tinggi, terutama saat tikungan.
Tidak sekadar asal pasang steering damper, aplikasinya ternyata bisa juga mendongkrak penampilan sob.
Pabrikan besar yang sudah dikenal sebagai spesialis sokbreker yaitu Ohlins, ternyata juga memiliki part lain yaitu steering damper Ohlins.
"Steering damper Ohlins ini tipenya SD000 punya ukuran 63mm mas," buka Kweedy, marketing Arc Speedshop Jakarta.
"Steering damper ini universal, jadi bisa dipasang ke motor sport jenis apapun. Asal dengan penambahan bracket khusus," lanjutnya.
Untuk sobat yang mungkin belum tahu, memasang steering damper ternyata fungsinya cukup krusial sob.
"Dengan memasang steering damper, motor jadi lebih stabil melahap tikungan dalam kecepatan lumayan tinggi mas. Mengurangi efek limbung," urai Kweedy.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR