Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Satlantas Polresta Malang Kota Amankan 12 Kendaraan Karena Balap Liar, Barang Bukti Bisa Diambil Habis Lebaran

Dia Saputra - Senin, 4 Mei 2020 | 19:40 WIB
Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Leonardus Simarmata dan Dandim 0833 Malang Kota, Letkol Inf. Tommy Anderson saat melihat barang bukti kendaraan balap liar yang diamankan dari Jalan Rajasa, Kec. Kedungkandang, Kota Malang.
Tribunjatim/kukuh kurniawan
Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Leonardus Simarmata dan Dandim 0833 Malang Kota, Letkol Inf. Tommy Anderson saat melihat barang bukti kendaraan balap liar yang diamankan dari Jalan Rajasa, Kec. Kedungkandang, Kota Malang.

GridOto.com - Bukannya diam di rumah, para anak muda di Malang Jawa Timur (Jatim) justru adakan balap liar menjelang sahur, Senin (04/05/2020).

Dari aksi balap liar yang digelar di Jalan Rajasa, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, Satlantas Polresta Malang Kota amankan 12 kendaraan bermotor.

Kasat lantas Polresta Malang Kota, Kompol Priyanto mengatakan penangkapan kendaraan bermotor tersebut dilakukan di tengah patroli sahur yang rutin dilaksanakan.

Dilansir dari TribunJatim.com, 12 kendaraan yang diamankan petugas tersebut terdiri dari enam motor dan enam mobil.

Baca Juga: Bukannya Belajar di Rumah, Komplotan Bocah Beraksi Curi Puluhan Mobil, Paling Muda Usianya 9 Tahun!

"Ketika patroli sahur, kita mendapat laporan dari masyarakat ada balapan liar di sekitar Pasar Gadang," ujarnya.

Akhirnya petugas langsung menelusuri laporan masyarakat dan mendatangi lokasi balap liar.

"Ternyata benar, ada beberapa orang serta kendaraan yang melakukan balapan liar. Akhirnya kita langsung mengamankan semuanya," lanjutnya.

Tidak hanya 12 kendaraan saja yang diamankan petugas, 22 orang yang ada di lokasi ikut diamankan di Mapolresta Malang Kota untuk dimintai keterangan.

Baca Juga: Nekat Gelar Aksi Balap Liar, Belasan Remaja Dibuat Kocar-kacir Oleh Polisi, Berujung Diamankankan Petugas

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Tribunjatim.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa