Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dahler Main Cantik dan Upgrade Mesin BMW M340i Power Tembus 475 DK

Luthfi Abdul Aziz - Kamis, 30 April 2020 | 16:10 WIB
Modifikasi BMW M340i xDrive hasil kreasi Dahler
Formacar
Modifikasi BMW M340i xDrive hasil kreasi Dahler

GridOto.com - Tuner asal Swiss, Dahler kembali melakukan modifikasi dengan basis BMW M340i xDrive.

Ubahan ini berfokus upgrade jantung pacu dari M340i xDrive ditawarkan dalam beberapa tahap ntuk mendapatkan performa mesin lebih bertenaga.

Dahler mampu menggenjot mesin 3.000 cc turbocharged menjadi punya output 442 dk dan torsi 630 Nm.

Baca Juga: Modifikasi BMW M2 Convertible, Tampang Agresif Power Tembus 428 DK

Mesin BMW M340i xDrive sudah kena upgrade
Formacar
Mesin BMW M340i xDrive sudah kena upgrade

Angka ini berarti naik 60 dk dan torsi naik 130 Nm daripada versi standar yang punya catatan tenaga 382 dk dan torsi 500 Nm

Enggak cukup sampai disana, itu baru Level 1. Jika masih kurang puas, ada opsi Level 2 dengan tenaga mencapai 475 dk dan torsi 680 Nm .

Dahler menghapus speed limiter hingga M340i xDrive settinggannya sekarang bisa menggapai top speed hingga 290 km/jam.

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : formacar.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa