Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Syberia RS: Porsche 911 Tampil Gahar Ala Mobil Balap Rally Dakar

Luthfi Abdul Aziz - Rabu, 29 April 2020 | 19:00 WIB
Modifikasi Porsche 911 Syberia RS
Formacar
Modifikasi Porsche 911 Syberia RS

GridOto.com - Modifikasi Porsche 911 yang satu ini adalah milik pria bernama Kai Burkhard.

Pria asal Jerman tersebut sukses merombak Porsche 911 bergaya ALTO (All Light Terrain Off-road).

Sederet ubahan diberikan pada Porsche ini dan memberinya julukan Syberia RS yang terinspirasi dari Porsche 953 pada reli Paris Dakar 1984.

Baca Juga: Gemballa Sukses Bikin Porsche 911 Bergaya Off-road Siap Main Lumpur

Tampilan depan Porsche 911 Syberia RS
Formacar
Tampilan depan Porsche 911 Syberia RS

Yang langsung terlihat adalah bumper depan dibentuk lebih sangar dan dilengkapi dengan winch.

Demi membantu sistem penerangan, bagian kap mesin kini terdapat sepasang lampu sorot tambahan.

Aura off-road makin kental dengan roof rack yang bentuknya mungil, namun masih berfungsi sebagai ekstra kargo.

Fender depan dan belakang juga sedikit menggelembung untuk dijejalkan pelek ukuran 16 inci dengan ban gambot.

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : formacar.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tembak Bos Rental di Tol Tangerang-Merak, 3 Anggota TNI AL Dituding Penadah Mobil Bodong

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa