Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ternyata Ini Kelemahan Utamanya Kulit Jok Motor yang Dijual Murah

Uje - Senin, 27 April 2020 | 10:40 WIB
Pilihan kulit jok
Pilihan kulit jok

GridOto.com -Ternyata ada kelemahan kulit jok motor yang dijual murah di pasaran.

Buat yang ingin ganti kulit jok motor, harus tahu dulu kelemahan utama kulit jok murah.

Kalau kulit jok motor yang murah biasa dijual di bawah harga Rp 50 ribu.

Biasanya kulit jok ini tetap banyak peminatnya karena harga yang murah.

Baca Juga: Cuci Motor Dari Bagian Atas Atau Bawah Dahulu? Begini Kata Ahlinya

Tapi karena murah tentu ada konsekuensi yang harus kalian terima.

"Kalau kalian mau kulit jok murah atau yang Rp 50 ribuan ya pasti ada kelemahannya," ucap Apip dari Blacsweet Seat Modification.

"Secara bahan dia kaku dan tidak lentur, jadi tidak terlalu nyaman dipakai riding," tambahnya.

Jok jadi terasa panas kalau kalian pakai riding di atas 1 jam.

Baca Juga: Kenapa Sepatbor Belakang Berwarna Hitam? Ternyata Ini Alasannya

Ilustrasi perbedaan kulit jok motor
Nurul
Ilustrasi perbedaan kulit jok motor

Kalau musim hujan kulit jok yang murah juga bisa menyerap air, celana kalian bisa basah ketika duduk di atas jok.

"Selain itu kulit jok yang punya harga murah juga biasanya tidak awet," lanjut Apip yang buka sejak tahun 1997 di Kemayoran, Jakarta Pusat.

"Tidak sampai setahun paling usianya, biasanya dia bakal robek dan malah rembes ke busa jok," terangnya lagi.

Itu tadi kelemahan kulit jok yang dijual dengan harga murah di pasaran.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa